Nasehat Ayah - Ayah....! Ada yang tak pernah saya lupakan dari sosok seorang ayah. Ayah adalah seorang pejuang tangguh bagi anak-anaknya yang tak pernah mengenal lelah meski tubuhnya terbalut renta. Ketika aku pertama kali melangkahkan kaki untuk jauh dengan ayah, ayah sempat berpesan dan sedikit memberi nasehat.
" Anakku...,jika bukan karena ayah tak mungkin kamu bisa terdampar di Papua. Tak akan ku ijinkan kamu berpeluh-resah dan sengsara di negeri orang. Hanya karena ayah tak mampu memberi lebih maka kamu sebagai lelaki sudah sepantas mencari arti hidup di yang sebenarnya negeri orang. Hanya satu pinta ayah, jangan lupakan Tuhanmu meski kamu jauh dengan ayah". Sedikit kulihat air mata menetes dari matanya.
"Hidup dimanapun sama anakku..., jika kita mampu berbuat jujur maka tak akan ada luka pada tubuhmu karena dilukai orang lain. Pun begitu kamu harus selalu waspada dan mengingatkan dirimu bahwa dalam lingkungan,dalam bergaul tak selamanya dalam 1.000 orang adalah semua sahabat kita, pasti tersisa satu atau dua orang yang tidak senang pada kita karena kelebihanmu atau kekuranganmu"
Dalam hati kita mungkin bertanya...,apa hubungannya kedua gambar ini dengan Nasehat Ayah? Beberapa menit yang lalu pesan di akun FB kita tak nampak hal yang mencurigakan, namun beberapa menit kemudian dalam Inbox atau Pesan berubah menjadi tulisan; "Pesan ini tidak lagi tersedia karena dinilai melanggar atau ditandai sebagai spam". Atau ketika kita mencari akun kita akan muncul halaman pemberitahuan yang berbunyi; "Maaf, halaman ini tak tersedia. Tautan yang anda ikuti mungkin telah rusak, atau halaman telah dihapus".
Saya hanya mengira bahwa ini terjadi karena pemilik akun terlalu banyak men-tag foto sehingga ada yang merasa keberatan hingga melaporkannya sebagai spam. Toh ini hanya perkiraan, dan bila benar perkiraan saya maka Naseahat Ayah perlu kita perhatikan bahwasanya; "dalam bergaul tak selamanya dalam 1.000 orang adalah semua sahabat kita, pasti tersisa satu atau dua orang yang tidak senang pada kita karena kelebihanmu atau kekuranganmu".
Disamping perkiraan saya, rasanya masih banyak kemungkinan-kemungkinan lain yang memungkinkan akun facebook kita bermasalah karena facebook rentan untuk diretas!
Wallahu A'lam Bishawab !
waalaikumsalam,
ReplyDeletekejujuran adalah sesuatu hal yang harus dipegang teguh dalam kehidupan ini,
tapi banyak orang yang sudah tak jujur lagi, apalagi di facebook..maka waspadalah waspadalah :-)
Sedikit setuju dengan Ayah,karena ayahpun pernah bilang bahwa pada jaman sekarang si "jujur" hanya ada pada komik,sedang di alam nyata,kita akan sulit melihat orang jujur.
DeleteMiris Gan ya bila kita lihat berita,facebook jadi sarana kejahatan,penculikan,dsb. Yup....kita memang harus senantiasa waspada.
Makasih kunjungannya,salam erat penuh kebersamaan.
Happy Blogging.
saya merinding membaca pesan mulia dari ayah sobat
ReplyDeletebeliu sangat arif, membaca wanti wantinya saya jadi ingat yang dikatakan seoramg ustdz..
diantara seribu musuhmu, pasti Alloh mengutus seseorang yang hatinya condong kepadamu.
begitu juga diantara 1000 orang yang menyukaimu, disitu pasti ada beberaoa gelintir orang yang memusuhimi karena dengki dan seterusnya,, karena dimanapun tempat, setan selalu dikasih peluang untuk menggoda orang orang yang beriman biar selalu sadar dan bersandar padaNya
btw: saya senang sekal melihat sobat bisa nulis lagi.
tiga bulan lalu saya mondar mandir ke blob ini untuk membasuh rindu tapi blog masih sepi
hehehe
slm sukses selalu
betapa berat yang harus dihadapi seorang ayah bila harus berjauhan dengan anak anaknya, betapapun tegarnya seorang ayah, dan kita sebagai ayah dari anak2 kitapun akan merasakan apa yang ayahnya rasakan....pasti.
ReplyDeletenasehat yang sungguh dalam makna yang terkandung disalam kalimat sederhana itu.
pernah beberap kali fb ku mendapatkan hal yang sama, tapi ngga pernah kepikiran kalau ternyata begitu adanya....saya emang terlalu polos pada hal2 yang berbau teknologi.
salam sehat dan ceria selalu kang
kewaspadaan harus selalu di perhatikan,dimanapun.ingat pesan ayah.hati-hati dalam memilih teman!.
ReplyDeleteayah....jdi...mengigatkan...pd ayah sendiri...bersyukur...yng msh memiliki ayah...yng utama kejujuran...yakin pd ALLAH....ada yng suka & tak suka...pd kelebihan & kekurangan kita....itulah kehidupan....semoga ayah akan menjdi motivasi ayah 2 lainnya....bgmn bp....
ReplyDelete